Menikmati Keindahan Pantai Teleng Ria Pacitan
Kabupaten Pacitan, Kabupaten ini terletak di barat daya Provinsi Jawa Timur yang memiliki kekayaan alam yang luar biasa. Pantai dan Goa menjadi salah satu destinasi favorit wisatawan lokal maupun mancanegara. Salah satu Pantai di Pacitan yang cukup populer yaitu Pantai Teleng Ria. Pantai ini memiliki lanskap yang bagus, sayang bila Anda lewatkan tatkala berkunjung ke kota kelahiran mantan Presiden ke-6 Republik Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono atau lebih yang di kenal dengan sebutan SBY.
Pantai Teleng Ria secara administratif terletak di lingkungan Teleng, Kelurahan Sidoharjo, Kabupaten Pacitan. Pantai ini merupakan Pantai yang jarak tempuhnya paling dekat dari pusat kota Pacitan. Anda hanya perlu menempuh perjalanan sejauh kurang lebih 3 Km dari pusat kota.
Pantai Teleng Ria memiliki luas kurang lebih 39 hektar dengan panjang garis pantainya mencapai 2.4 km. Pantai ini berada di di tengah-tengan dua pantai lainya yaitu Pantai Tamperan dan Pantai Pancer Door. Pantai Pancer Door terletak di sebelah timur Pantai Teleng Ria. Pantai Pancer memiliki ombak yang lebih besar di bandingkan dengan Pantai Teleng Ria. Sehingga tak sedikit wisatwan lokal maupun mancanegara bermain surfing di Pantai Pancer. selanjutnya di sebelah barat Pantai Teleng Ria terdapat Pantai Tamperan, Pantai ini berfokus pada aktifitas perikan dan berlabuhnya beberapa kapal-kapal nelayan.
Baca Juga : Keindahan Pantai Pancer Door Pacitan
Untuk menikmati pemandangan Pantai Teleng Ria Anda bisa mencoba dari beberapa titik yaitu dari Pantai Tamperan di sebelah selatanya terdapat sebuah taman dengan berjajarnya pohon dari situ Anda akan melihat menawannya Pantai Teleng Ria dengan latar belakang pegunungan khas Pacitan yaitu Gunung Limo. Selanjutnya Anda juga bisa mencoba melihat dari atas bukit di sebelah barat Pantai Teleng Ria.
Pantai ini cocok untuk Anda yang akan berliburan bersama keluarga tercinta. Pasir putih dan kecoklatan yang bersih menjadi salah satu daya tarik wisatawan khususnya yang membawa anak-anak. Jika Anda hendak bermain air di tepian pantai hingga berenang di pantai, Anda disarankkan untuk berhati-hati mengingat ombak laut selatan memiliki ombak yang ganas yang tak dapat diduga datangnya. Di Pantai Teleng Ria ini jika ombak laut di rasa cukup besar maka petugas Pantai akan meniup peluit untuk memberitahukan kepada para pengunjung pantai yang sedang berenang agar segera menepi. Berbagai aktifitas lainnya di Pantai Teleng Ria antara lain bermain bola voli, sepak bola dan bersepeda atau Anda juga bisa berjalan menyusuri bibir pantai sampai di ujung yang nantinya akan berada di Pantai Pancer Door.
Sebagai pantai terpopuler di Pacitan Pantai Teleng Ria terus berbenah, dari berbagai sektor seperti halnya wahana baru yang di suguhkan yaitu “Kampoeng Aeir” Water Park . “Kampoeng Aeir” Water Park merupakan salah satu wahana bermain air di area Pantai Teleng Ria Pacitan. Water Park ini terletak di sebalah barat loket pintu masuk ke Pantai Teleng Ria.
Bila Anda hendak bermalam di Pantai ini Anda juga bisa menyewa beberapa penginapan yang ada di sekitar Pantai dengan pemandangan yang luas langsung tertuju ke laut lepas. Sedangkan untuk menikmati kuliner khas kota Pacitan yang dekat dengan Pantai Teleng Ria silahkan Baca disini. Di Pantai ini Anda juga bisa mendapatkan berbagai oleh-oleh khas Pacitan seperti halnya, kaos, akik, dan kuliner lainya yang bisa Anda gunakan sebagai bingkisan untuk keluarga di rumah maupun teman Anda.
Kenyamanan pengunjung semakin bertambah karena Kawasan Pantai Teleng Ria didukung dengan fasilitas mulai transportasi dan akomodasi yang mudah terjangkau oleh pengunjung sehingga tak heran jika Pantai Teleng Ria Pacitan menjadi salah satu wisata Pantai terpopular di kota Pacitan. Taman hiburan keluarga yang ada di Wisata Teleng Ria dikemas dengan berbagai acara hiburan disetiap hari Minggu & hari – hari libur. Untuk Tiket masuk ke Pantai Teleng Ria tidaklah mahal yaitu sebesar Rp. 5.000,- untuk dewasa, Rp. 3.000,- untuk anak, sementara untuk ticket kendaraan roda 2 sebesar Rp. 2.000,-, Mobil Rp. 3.000,- , Truck/Bus Rp. 10.000,-, Bus Mini Rp. 5.000,- , dengan ketentuan harga ticket masuk adalah selain ada event besar yang dinaiikan menjadi Rp. 10.000,-
Dengan Letak Pantai yang dekat dengan kota maka tidaklah sulit untuk menuju ke Pantai Teleng Ria. Anda bisa menggunkan beberapa jalur yaitu bila Anda dari arah Solo-Pacitan tepatnya di depan Polsek Pacitan silahkan Anda ambil jalur kekanan (Lihat papan Penunjuk jalan). Selanjutnya bila Anda dari arah kota Trenggalek silahkan mengikuti jalan utama Jalur Lintas Selatan (JLS) dan ikuti rambu-rambu yang ada di setiap belokan. Dan apabila Anda dari kota Ponorogo silahkan mengikuti jalan utama Pacitan Solo sesampainya di depan Dinas Pariwisata silahkan Ambil jalur ke Kiri, sampailah ke jalan utama ke Pantai teleng Ria Pacitan.
Post a Comment for "Menikmati Keindahan Pantai Teleng Ria Pacitan"